Kolak Aspal jangan disamakan dengan kolak duren,pisang atau kolak kolak lain yang bisa dimakan.
Kolak aspal adalah alternatif lain untuk penambalan jalan aspal yang berlubang, kenapa disebut dengan kolak, karna cara pembuatannya sama seperti membuat kolak yang untuk dimakan. Disini kami menyebutnya dengan istilah KOLAKAN, biasanya rekan2 kalau menyebut KOLAKAN sudah mengerti maksudnya. Yaitu campuran aspal dangan split ½,2/3 atau 3/5. tergantung dalammnya lubang yang akan ditambal.(sebelem melanjutkan membaca beberapa hari yg lalu banyak teman2 yg menyarankan untuk ikutan PTC yg baru, akhirnya saya ikutan, kalau ada yang mau ikutan bisa KLIK DISINI kalau enggak silakan dilanjut.
Munculnya istilah kolakan untuk menambal jalan yang berlubang, karena selama ini kami selalu sibukan oleh jalan yang berlubang saat musim hujan.
Seperti kita ketahui bahwa saat musim hujan dapat dipastikan akan timbulnya lubang lubang pada jalan, lubang lubang tersebut disebabkan bebrapa factor yaitu :
1. Perkerasan yang kurang baik, tanah dasar atau bagian perkerasan dibawah lapisan permukaan kurang stabil.
2. Bahan lapis Fondasi dalam keadaan jenuh air.
3. Adanya retak dipermukaan yang kemasukan air.
4. dll
Pada saat musim hujan biasanya kita kewalahan untuk menambal lubang-lubang, apalagi saat hujan terus menerus tidak memungkinkan untuk melakukan penambalan jalan, yang repotnya lagi saat melakukan penambalan dengan menggunakan ATB atau Aspal goreng (hot mix) tiba-tiba hujan, akan membuat bahan tersebut beku. Sehingga tidak dapat digunakan kembali.
Tetapi apabila penambalan jalan menunggu tidak musim hujan, dapat berakibat rawan kecelakaan dan pastinya jalan akan banyak lubang atau bisa-bisa jalan tersebut tidak dapat dilalui.
Untuk mengantisipasi hal tersebut penambalan jalan pada saat musim hujan harus tetap dilakukan, dengan melihat kodisi cuaca, bila tidak hujan mulai melakukan penambalan, tetapi bila bahan untuk menambal menggunakan ATB atau Hot Mix (aspal goreng), sangat beresiko karna untuk membuat kedua bahan tersebut memerlukan perncanaan dan waktu (tidak bisa mendadak) dan barang kalau sudah dibuat tidak bisa disimpan.
Untuk mengatasi hal tersebut pada saat musim hujan penambalan kami lakukan dengan Kolakan.
Adupun Keuntungan Penambalan dengan Kolakan :
1. Bahan dapat dibuat dahulu (di stock)
2. Saat melakukan penambalan tiba-tiba hujan turun bahan dapat digunakan kembali.
Tetapi penambalan dengan kolakan kelemahannya adalah permukaan hasil dari penambalan tidak rata, biasanya untuk mengatasi hal tersebut pada saat tidak musim hujan permukaan lubang yg di tambal dengan kolakan dilapis kembali denga ATB.
Cara Membuat Kolakan :
Bahan :
1. Aspal
2. Split 2/3 atau 3/5 atau ½ (sesuai kedalaman lubang)
Alat :
1. Serok, seperti serok untuk mengambil gorengan.
2. Cangkul.
Cara Membuat :
1. Aspal dimasak sampai cair.
2. Serok diisi split, kemudian dicelupkan keaspal yang cair (pencelupan tidak sampai serok tenggelam yaitu hanya ½ dari cerok)
3. siapkan alas yang sudah dilaburi pasir, hasil dari celupan tadi diletakan diatas alas tsb.
Cara Pembuatan dapat Dilihat pada photo dibawah :